Makassar - Kepala Kantor Wilayah (Ka. Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Kalimantan Barat (Kalbar), Muhammad Tito Andrianto, melakukan studi tiru di Kanwil Kemenkumham Sulawesi Selatan (Sulsel) pada Kamis (13/06).
Kunjungan ini didampingi oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Eva Gantini, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Hernowo Sugiastanto, serta rombongan lainnya. Tujuan dari studi tiru ini adalah untuk mempelajari pelayanan publik yang dilaksanakan oleh Kanwil Kemenkumham Sulsel.
Studi tiru ini disambut langsung oleh Kepala Kanwil Kemenkumham Sulsel, Liberti Sitinjak, beserta jajarannya. Mereka mengajak rombongan dari Kalbar untuk melihat kondisi bangunan baru Kanwil Sulsel yang akan segera diresmikan oleh Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna H. Laoly.
Muhammad Tito Andrianto menjelaskan alasan dipilihnya Kanwil Sulsel sebagai tujuan studi tiru adalah karena prestasi yang luar biasa dalam pelayanan publik serta adanya bangunan baru yang representatif.
"Kita melakukan studi tiru ini karena pelayanan publik di sini sangat bagus. Kami ingin melihat langsung bagaimana pelayanan publik ini dijalankan serta seperti apa sarana dan prasarananya," ujar Tito.
Ia menambahkan bahwa hasil dari studi tiru ini akan menjadi bahan evaluasi untuk meningkatkan pelayanan publik di Kanwil Kemenkumham Kalbar.
Sementara itu, Liberti Sitinjak mengucapkan terima kasih atas kunjungan rombongan Kanwil Kemenkumham Kalbar. Ia berpesan agar seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kemenkumham bekerja dengan totalitas dalam menjalankan amanah yang telah diberikan, serta tidak lalai dalam bertugas dan selalu melakukan kewajiban dengan baik.
Liberti juga menekankan pentingnya pelayanan publik yang baik sebagai tolak ukur kinerja di mata masyarakat luas.
"Kita sudah diberi anggaran untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik. Jadi, manfaatkan sebaik mungkin untuk menambah sarana dan prasarana. Pelayanan publik yang baik tercipta dari ASN yang baik juga. Teruslah berproses menjadi lebih baik lagi," tegas Liberti.
Dokumentasi :