Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kanwil Kemenkumham Kalbar Gelar Rapat Koordinasi Tingkatkan Kinerja Keimigrasian

1

 

Ketapang - Dalam upaya memperkuat pelaksanaan tugas dan fungsi keimigrasian di Kalimantan Barat, Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Kalimantan Barat melalui Divisi Keimigrasian menyelenggarakan Rapat Koordinasi Capaian Kinerja dan Percepatan Rencana Aksi Kinerja Triwulan III Tahun Anggaran 2024 pada Selasa (24/09) di Grand Zuri, Kabupaten Ketapang.

Mengusung tema "Sinergi Menuju Pelayanan Publik Prima dan Tata Kelola Pemerintahan yang Lebih Baik dengan Menekankan Kerja Sama Lintas Sektor dan Keamanan Perbatasan", kegiatan ini dihadiri oleh 35 peserta yang terdiri dari jajaran Kanwil Kemenkumham Kalbar, para Kepala Satuan Kerja dari 7 Kantor Imigrasi dan 1 Rumah Detensi Imigrasi di Kalimantan Barat.

Kepala Bidang Perizinan dan Informasi Kanwil Kemenkumham Kalbar, Azriyal Zam, dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan memperkuat sinergi antara Divisi Keimigrasian dan Satuan Kerja di Kalimantan Barat, baik secara teknis maupun dalam peningkatan pelayanan publik.

"Kami berharap melalui rapat ini, kinerja imigrasi dapat terus ditingkatkan, terutama dalam hal ketepatan, kecepatan, serta keakuratan data. Transparansi menjadi kunci agar hasil kerja ini memberikan kontribusi positif bagi organisasi," jelas Azriyal.

Dalam sambutannya, Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kalbar, Muhammad Tito Andrianto, yang diwakili oleh Kepala Divisi Administrasi Hajrianor, menegaskan pentingnya pengelolaan anggaran yang efisien dan efektif.

"Kendala yang muncul dalam pelaksanaan anggaran harus segera diatasi, agar proses kerja tidak terhambat dan target yang telah ditetapkan bisa tercapai sesuai dengan waktu yang telah ditentukan," ujar Hajrianor.

Hajrianor juga mendorong Unit Pelaksana Teknis (UPT) Imigrasi yang belum meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) untuk memanfaatkan kesempatan ini guna memperkuat strategi dalam mencapai predikat tersebut.

"Kami berharap rapat koordinasi ini menghasilkan output yang tepat sasaran dan berdampak positif bagi peningkatan pelayanan. Dengan semangat yang lebih kuat, kami yakin pelayanan keimigrasian di Kalimantan Barat akan terus berkembang ke arah yang lebih baik," tutup Hajrianor.

Turut hadir dalam kegiatan ini Kepala Divisi Keimigrasian Arief Munandar, Kepala Bidang Intelijen dan Penindakan Keimigrasian Hajar Aswad, Kepala Bagian Program dan Humas Uray Aswin Umar, Analis Keimigrasian Ahli Madya Intji Diqa Pribadi, Kepala Subbidang Informasi Keimigrasian Syamsuddin, Kepala Subbidang Intelijen Keimigrasian Benny Septiyadi, Kepala Subbidang Penindakan Keimigrasian Frans Parlindungan Simarmata serta Kepala Subbagian Program dan Pelaporan Iwan Pramori.

 

Dokumentasi :

2345678910

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI KALIMANTAN BARAT
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. K.S. Tubun No. 26, Kel. Akcaya, Kota Pontianak, Kalimantan Barat 78121
PikPng.com phone icon png 604605   Pengaduan Langsung ke Kakanwil Kemenkumham Kalbar +6281291822573
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    humascrew.p2l@gmail.com
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kanwilkalbar@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI KALIMANTAN BARAT


Copyright ©Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI


      Youtube kemenkumham

  Jl. K.S. Tubun No. 26, Pontianak, Kel. Akcaya
Kota Pontianak, Kalimantan Barat 78121
  081291822573
  kanwilkalbar@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humascrew.p2l@gmail.com