Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Jelang Hari Pengayoman Ke-79, Kumham Kalbar Hormati dan Kenang Jasa Para Purna Bhakti

1 4

Pontianak – Dalam rangka memperingati Hari Pengayoman ke-79, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat (Kanwil Kemenkumham Kalbar) menggelar acara silaturahmi dengan para purnabakti dan sesepuh pengayoman. Kegiatan yang berlangsung pada Jumat, (09/08) di dua titik yakni kediaman Bapak Putu Mustika dari kanwil serta Bapak Sehono dan Ibu Sri Sumiatun.

Kegiatan ini menjadi momen spesial untuk menghormati jasa dan pengabdian para pensiunan pegawai Kemenkumham. Acara ini dihadiri oleh Kepala Divisi Administrasi Hajrianor, Kepala Bidang HAM Kristiana Samosir, Kepala Sub Bagian Kepegawaian, Tata Usaha dan Rumah dan Kepala Sub Bidang Pengkajian, Penelitian Dan Pengembangan Hukum dan HAM.

Dalam sambutannya, Hajrianor, menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para purnabakti atas dedikasi dan pengabdiannya selama bertugas. "Para purnabakti adalah aset berharga bagi kami. Pengalaman dan pengetahuan mereka sangat berharga bagi generasi penerus," ujar Kadiv Administrasi

Selain sebagai ajang silaturahmi, kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat tali persaudaraan antara pegawai aktif dan purnabakti. Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat terjalin komunikasi yang baik dan sinergi yang positif antara kedua belah pihak.

Dalam kesempatan tersebut, para purnabakti juga diberikan kesempatan untuk berbagi pengalaman dan memberikan masukan kepada pegawai aktif. Hal ini sangat bermanfaat bagi pegawai aktif untuk belajar dari pengalaman para senior.

Acara ditutup dengan ramah tamah dan saling bertukar pesan. Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa Kanwil Kemenkumham Kalbar sangat menghargai jasa para purnabakti dan selalu membuka diri untuk menjalin komunikasi yang baik. Tidak berhenti di hari ini, kegiatan silaturahmi kepada purna bhakti dan sesepuh akan dilanjutkan pada Hari Senin 12 Agustus mendatang. (Alf)

2 33 34 45 36 3

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI KALIMANTAN BARAT
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. K.S. Tubun No. 26, Kel. Akcaya, Kota Pontianak, Kalimantan Barat 78121
PikPng.com phone icon png 604605   Pengaduan Langsung ke Kakanwil Kemenkumham Kalbar +6281291822573
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    humascrew.p2l@gmail.com
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kanwilkalbar@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI KALIMANTAN BARAT


Copyright ©Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI


      Youtube kemenkumham

  Jl. K.S. Tubun No. 26, Pontianak, Kel. Akcaya
Kota Pontianak, Kalimantan Barat 78121
  081291822573
  kanwilkalbar@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humascrew.p2l@gmail.com