Peringatan Hari HAM Tahun 2022, Dua Kabupaten di Kalimantan Barat Terima Penghargaan

1

Jakarta - Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia memperingati Hari Hak Asasi Manusia (HAM) Sedunia Ke-74 di Hotel Sultan, Jakarta (12/12/2022).

Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kalimantan Barat, Pria Wibawa, didampingi Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Harniati, Kepala Bidang HAM, Muh. As’ad, Kepala Bidang Pelayanan Hukum, Muhayan, Kepala Subbidang Pemajuan HAM, Krisitana M. Samosir, dan Kepala Subbagian Humas, RB dan TI, Zulzaeni Mansyur, ikut menghadiri acara peringatan Hari HAM Tahun 2022 yang juga diisi dengan pemberian penghargaan kepada kabupaten/kota peduli HAM se-Indonesia.

Terdapat 2 kabupaten di Provinsi Kalimantan Barat yang dianugerahi penghargaan Kabupaten/Kota peduli HAM yakni Kabupaten Sambas dan Kabupaten Ketapang yang diberikan langsung oleh Direktur Jenderal Hak Asasi Manusia, Mualimin Abdi.

Peringatan Hari HAM Sedunia ini juga turut dihadiri Wakil Presiden RI, Ma'aruf Amin, dan Menteri Hukum dan HAM, Yasonna H. Laoly. Dalam sambutannya, Wapres menyebut pentingnya seluruh lapisan masyarakat untuk berperan aktif dalam menghormati hak orang lain dan melakukan pemenuhan HAM agar Indonesia dapat menjadi bangsa yang lebih tangguh dan beradab.

5

5

5

5


Cetak   E-mail