Perubahan Orta, Biro Perencanaan Laksanakan Pendampingan Penyempurnaan SOP

1 pendampinganSOP

Pontianak - Bagian Tata Laksana Biro Perencanaan Sekretariat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM RI melaksanakan kegiatan Pendampingan Penyusunan SOP pada Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat (Kanwil Kemenkumham Kalbar). Kegiatan yang mengambil tempat di ruang Rapat Kepala Kantor Wilayah ini dibuka oleh Kepala Divisi Administrasi, Ngadiono Basuki dan didampingi oleh Kepala Bagian Program dan Humas, Uray Aswin serta Kepala Sub Bagian Program dan Pelaporan, Ardian Setiawan, Rabu (10/04).

Dalam sambutannya Ngadiono mengungkapkan, bahwa salah satu point penting untuk menuju WBK/WBBM adalah penataan tata laksana.Penyempurnaan SOP akan memberikan panduan atau pedoman kerja terkait alur tugas pokok dan fungsi, wewenang serta tanggung jawab kepada seluruh pegawai yang ada di lingkungan Kanwil Kemenkumham Kalbar. Melalui pendampingan ini Kadivmin mengharapkan dapat menghasilkan produk SOP yang mampu meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Kegiatan Pendampingan Penyempuraan SOP ini akan dilaksanakan selama dua hari yang dipimpin langsung oleh Kepala Subbagian Sistem Prosedur dan Metoda Pada Biro Perencanaan Sekretariat Jenderal, Rosi Christiani Napitupulu dan diikuti oleh perwakilan dari masing-masing divisi yang ada di Kanwil Kemenkumham Kalbar.

Rosi menegaskan betapa pentingnya SOP dalam menjalankan suatu sistem pemerintahan. Karena jika terjadi kesalahan, hal pertama yang akan dipertanyakan ialah mana SOP-nya?. Selain itu Rosi juga mengevaluasi SOP yang selama ini telah digunakan, diantaranya mengevaluasi format dan isi SOP, memeriksa kelengkapan dokumentasi dan memeriksa sinergi SOP antar divisi. Diakhir paparannya Rosi menyarankan agar seluruh peserta untuk mengunjungi website http://e-sop.kemenkumham.go.id/  untuk mendalami tata laksana pembuatan SOP. (ft/narasi:Iqs/Imb)

Dokumentasi:

4 pendampinganSOP

4 pendampinganSOP

4 pendampinganSOP


Cetak   E-mail