Kunjungan Anggota DPR RI Komisi III Ke Tiga UPT Sekaligus

WhatsApp Image 2020 08 05 at 15.01.41

Sanggau - Rabu (05/08) Anggota DPR RI Komisi III, Yessy Melania, melakukan kunjungan ke UPT yang berada di jajaran Kanwil Kemenkumham Kalbar di Kabupaten Sanggau, yaitu Kanim Kelas II Sanggau, Rutan Kelas IIB Sanggau dan Rupbasan Sanggau dalam rangka Kunjungan Kerja Perseorangan (Reses). Kunjungan pertama Yessy adalah Kanim Kelas II TPI Sanggau. Yessy melaksanakan kunjungan ke Kanim Sanggau dengan tujuan berdiskusi isu aktual mengenai perkara-perkara aktual apa saja yang paling menonjol di bidang Keimigrasian, terutama di Kanim Kelas II TPI Sanggau. Yessy juga meminta penjelasan bagaimana implementasi dan hambatan mewujudkan protokol kesehatan dalam melaksanakan pelayanan terhadap masyarakat terkait dengan penerapan kebijakan sektor Imigrasi dalam melaksanakan "Kenormalan Baru". Yessy memuji pelayanan Kanim Sanggau yang lengkap seperti tempat untuk disabilitas, ruang menyusui dan tetap menjalankan protokol kesehatan dalam melaksanakan pelayanan.

Dalam kunjungannya, Yessy didampingi oleh Andreas Sisen, Bambang Joko Winayu, Yuvenalis Krismono, Yonathan Mulyadi yang merupakan anggota DPRD Sanggau, serta Syarif Adrin Hanafiah, Wakil Bendahara Bidang Pengelolaan Dana dan Aset. Perwakilan Divisi Pemasyarakatan dan Divisi Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Kalbar yang ikut serta dalam kunjungan didampingi oleh Kasubbag Humas, RB dan TI Kanwil Kemenkumham Kalbar, Zulzaeni Mansyur.

WhatsApp Image 2020 08 05 at 15.01.41

WhatsApp Image 2020 08 05 at 15.01.41

WhatsApp Image 2020 08 05 at 15.01.41

Menurut Yessy, Kanim sangat membantu dalam percepatan perkembangan Kabupaten Sanggau, dan sangat mengapresiasi transparansi informasi serta integritas Kanim. Yessy juga meminta penjelasan mengenai proses pengawasan orang asing di daerah Sanggau, serta diberi gambaran mengenai "easy passport" yang sedang berkembang karena sangat memudahkan masyarakat dalam mengurus paspor ditengah pandemi Covid-19. Yessy juga bertanya tentang alur pendaftaran paspor online menggunakan aplikasi Apapo, dan mengenai Djoko Tjandra karena ada headline berita bahwa Sanggau memfasilitasi keluar masuknya.

WhatsApp Image 2020 08 05 at 15.01.41

WhatsApp Image 2020 08 05 at 15.01.41

Kepala Kanim Sanggau, Alberthus Santani Fenat, didampingi perwakilan Divisi Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Kalbar, Kepala Bidang Intelijen dan Penindakan Keimigrasian, Samuel P. Panggabean, menjawab seluruh pertanyaan yang diajukan Yessy Melania, Kakanim juga menjelaskan bahwa Kanim Sanggau tidak pernah terlibat dengan masalah Djoko Tjandra. Kakanim juga menampilkan video profil Kanim Sanggau dari masa ke masa.

WhatsApp Image 2020 08 05 at 15.01.41

WhatsApp Image 2020 08 05 at 15.01.41

WhatsApp Image 2020 08 05 at 15.01.41

Kunjungan selanjutnya adalah Rutan Kelas IIB Sanggau. Di Rutan Sanggau, Yessy disambut oleh penampilan para Warga Binaan Pemasyarakatan. Yessy juga meninjau dapur Rutan, ruang menjahit para WBP yang merupakan salah satu pembinaan oleh Rutan Sanggau, blok-blok WBP, serta melihat seorang bayi yang berada di Rutan dikarenakan ibunya tengah menjalani putusan oleh Pengadilan. Yessy berdiskusi dengan Karutan Sanggau yang didampingi oleh Kepala Bidang Pembinaan, Bimbingan dan TI kanwil Kalbar, Eka Jaka Riswantara. Penutup kunjungan ke Rutan, Yessy ikut melakukan senam Sajojo bersama para WBP di tengah halaman Rutan Sanggau.

WhatsApp Image 2020 08 05 at 15.01.41

WhatsApp Image 2020 08 05 at 15.01.41

WhatsApp Image 2020 08 05 at 15.01.41

WhatsApp Image 2020 08 05 at 15.01.41

WhatsApp Image 2020 08 05 at 15.01.41

WhatsApp Image 2020 08 05 at 15.01.41

Kunjungan terakhir adalah Rupbasan Sanggau. Yessy mendengarkan penjelasan Karupbasan mengenai kepemilikan barang-barang yang dititipkan ke Rupbasan. Banyak barang yang sudah bertahun-tahun berada di Rupbasan, tetapi tidak diketahui pemiliknya. Karupbasan juga berkoordinasi mengenai tanah dan gedung Rupbasan yang masih berstatus pinjam pakai kepada Pemda Sanggau. (Humas)

WhatsApp Image 2020 08 05 at 15.01.41

WhatsApp Image 2020 08 05 at 15.01.41

WhatsApp Image 2020 08 05 at 15.01.41


Cetak   E-mail