Jajaran Kanwil Kemenkumham Kalbar Ikuti Refleksi Akhir Tahun 2019 Melalui Video Teleconference

 WhatsApp Image 2019 12 27 at 08.59.41

Kalimantan Barat, Jumat (27/12) Jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat menyaksikan Kegiatan Refleksi Akhir Tahun 2019 di Kantor Wilayah dan UPT masing-masing melalui video teleconference.

Dalam sambutan Menteri Hukum dan HAM, Yasonna menyampaikan menyampaikan terima kasih kepada seluruh jajaran Kementerian Hukum dan HAM dari pusat hingga daerah yang telah bekerja keras dalam melaksanaan tugas dan fungsi dengan penuh tanggung jawab.

Yasonna juga berhadap dengan dibentuknya Corporate University (CORPU) Kemenkumham dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia menjadi ASN yang unggul untuk Indonesia yang lebih maju. “Dengan adanya CORPU diharapkan mampu membawa perubahan pola pembelajaran, sehingga seluruh pegawai mempunyai kesempatan untuk menggali ilmu pengetahuan baik dari dalam organisasi maupun dari luar organisasi,” ujarnya.

“Teruslah bekerja keras, pegang teguh Tata Nilai Kemenkumham PASTI (Profesional, Akuntabel, Sinergi, Transparan dan Inovatif). Selamat bekerja, mari kita menyongsong Tahun 2020 untuk menorehkan prestasi yang lebih lagi” Pesan Yasonna. (Humas)

Dokumentasi:

WhatsApp Image 2019 12 27 at 09.13.02

WhatsApp Image 2019 12 27 at 08.59.41 1

WhatsApp Image 2019 12 27 at 08.10.12

WhatsApp Image 2019 12 27 at 08.14.51

 


Cetak   E-mail