Warga Binaan Rutan Bengkayang Senam Bersama Kadivpas

WhatsApp Image 2019 08 10 at 12.28.01

BENGKAYANG - Untuk menjaga kebugaran dan kesehatan para warga binaan pemasyarakatan, sebanyak 176 orang WBP Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Bengkayang mengikuti senam sehat bersama rombongan Kanwil Kemenkumham Kalbar dan Pegawai Rutan Kelas IIB Bengkayang pada Jumat (09/08/2019).

Mendapatkan kesehatan rohani dan jasmani merupakan hak semua warga negara. Termasuk 176 orang warga binaan pemasyarakatan (WBP) Rumah Tahanan Negara Klas IIB Kabupaten Bengkayang. "Kegiatan ini merupakan implementasi pembinaan bagi warga binaan pemasyarakatan,"kata Kadiv Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Kalbar Suprobowati saat berada di Rutan Kelas II B Bengkayang di Kec Lumar. Kadiv PAS juga mengungkapkan "Untuk menjaga kebugaran dan kesehatan para warga binaan pemasyarakatan, mengikuti senam sehat bersama rombongan Kanwil Kemenkumham Kalbar, Maka dengan berolahraga bersama ini merupakan dalam rangka mewujudkan hidup sehat," katanya.

Sementara Kepala Rutan Kelas II B Bengkayang Chandra Wiharto menambahkan olahraga bersama ini dilakukan bersama-sama membaur yang diikuti petugas dan WBP. "Selain senam bersama juga dilakukan dengan lomba-lomba bagi semua Warga Binaan Pemasyarakatan dalam rangka memeriahkan HUT K Kemerdekaan RI ke 74 Tahun 2019," cetusnya.

Ia menambahkan bahwa perlombaan ini diselenggarakan juga untuk menumbuhkan sportifitas dan rasa nasionalisme. "Harapannya tentu selain sehat juga dapat menumbuhkan rasa nasionalisme dan sportifitas bagi seluruh peserta yang mengikuti kegiatan," pungkasnya. (ft/nar: Kontributor Humas Rutan Bengkayang)

Dokumentasi:

WhatsApp Image 2019 08 10 at 12.28.03

WhatsApp Image 2019 08 10 at 12.28.03

WhatsApp Image 2019 08 10 at 12.28.03

WhatsApp Image 2019 08 10 at 12.28.03

Dilihat: 524
Cetak