Memeriahkan HUT Kemerdekaan RI, WBP Rutan Klas IIA Pontianak Gelar Berbagai Perlombaan Tradisional

wbp rutan ptk 17-8-2016 1

 

Pontianak. Rumah Tahanan Negara Klas IIA Pontianak turut memeriahkan HUT RI Ke-71. Walaupun mereka Warga Binaan Pemasyarakatan berada di balik tembok tinggi, tapi tidak menyurutkan rasa Nasionalisme mereka dalam memeriahkan Hari Kemerdekaan. Dalam hal ini pula untuk mempererat rasa persaudaraan dan persatuan, Warga Binaan Pemasyarakatan yang berjumlah 857 (delapan ratus lima puluh tujuh) orang sangat antusias mengikuti berbagai macam perlombaan yaitu lomba panjat pinang, terompah panjang, lomba balap karung, joged balon, bola dangdut dan karaoke. Adapun olahraga yang diperlombakan yaitu catur dan tenis meja. Kegiatan perlombaan ini merupakan ajang menjalin silaturahmi antar WBP walaupun jumlah penghuni sudah over kapasitas, akan tetapi kegiatan dapat berjalan dengan lancar. (17/08/2016)

wbp rutan ptk 17-8-2016 3

wbp rutan ptk 17-8-2016 4

“Kami cukup apresiasi kepada Rutan Pontianak dalam melaksanakan kegiatan memeriahkan hari kemerdekaan ini sehingga kami dapat juga merasakan kemeriahan yang orang lain rasakan di luar sana”, ungkap Dede salah satu WBP Rutan Pontianak.

wbp rutan ptk 17-8-2016 5

Selain kegiatan tersebut Rutan Pontianak juga memberikan 108 (seratus depalan) orang narapidana remisi Hari Kemerdekaan, dan 5 (lima) orang narapidana langsung dieksekusi bebas. Menurut Kepala Rutan Klas IIA Pontianak Sukir Amd.IP., SH., “Pemberian remisi ini bisa dapat merubah prilaku warga binaan untuk berkelakuan baik selama di rutan dan juga ketika mereka kembali terjun ke masyarakat nantinya. Diharapkan juga dengan adanya kegiatan ini para WBP dapat menumbuhkan jiwa Nasionalisme terhadap bangsa dan negara, dimana nantinya akan berguna bagi masyarakat, keluarga dan diri mereka masing masing.” (narasi/ft:rutan_pontianak)

wbp rutan ptk 17-8-2016 6

 

wbp_rutan_ptk_17-8-2016_8_0313.jpg


Cetak   E-mail